Senin, 03 Desember 2012

Skin Aqua UV Mild Milk SPF 25 PA++

Skin Aqua UV mild milk ini berdasarkan deskripsinya cocok untuk dry to sensitive skin, karena tidak mengandung bahan pewarna, parfum, dan mineral oil yang cenderung menimbulkan masalah alergi pada kulit yang sensitif. Kulitku juga normal-dry dan sensitif jadi cocok-cocok aja pakai produk ini tanpa break out apapun. Harganya Rp.52.000 isinya 80gr. Bisa digunakan untuk wajah dan badan juga.


Ingredients list :

Selain bahan aktif anti UV, Skin Aqua UV mild milk ini juga mengandung hyaluronic acid, collagen, dan vitamin E sebagai pelembab dan antioksidan. Biarpun sudah mengandung pelembab, Tapi biasanya aku tambahkan lagi dengan moisturizer karena kulitku gampang kering kalau siang atau sore hari. So, disesuaikan aja dengan kondisi kulit dan kebutuhan masing-masing.

Perbandingan Tekstur :

Foto diatas aku bandingkan teksturnya dengan Skin Aqua UV moisture gel SPF 30, terlihat jelas kalau tekstur dari Skin Aqua UV mild milk ini lebih kental dan milky dari Skin Aqua UV moisture gel yang lebih watery. Tetapi saat sudah meresap, UV mid milk ini tidak lengket seperti UV moisture gel. Secara tekstur aku lebih suka UV mild milk ini.

Kesimpulan Review Skin Aqua UV Mild Milk SPF 25 PA++ :
  • Teksturnya milky lotion
  • Melembabkan
  • Cepat Meresap
  • Tidak lengket
  • Tidak terlihat mengkilap dikulit saat sudah meresap
  • Tidak menimbulkan break out apapun dikulitku yang sensitif


2 komentar:

  1. kalau untuk ibu ibu bisa nggak ni sis, ibu saya untuk awet muda, hehee, ow ya follow back ya blog saya --> http://dimaszon.blogspot.com/ , blognya udah saya follow

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...